Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2020

SAVANA MAUSUI LEWAT TENGAH MALAM

Gambar
  Menjelang gelap kami singgah di salah satu rumah penduduk untuk istirahat. Suara magrib sayup terdengar terpantul terbawa angin menuju perbukitan dan menghilang. Hujan rintik yang sedari tadi belum juga berhenti menambah syahdu diantara indomie dan perapian. Bukan hanya Suku Rongga, masyarakat seantero flores ini memang ramah dan membuat kita selalu rindu untuk balik lagi. Kami lekas bergegas setelah indomie goreng pakai kuah dilahap. Memacu putaran gas dengan pelan dan sempurna. Jalanan masih layak meski beberapa lubang dan makadam memaksa kita untuk riding berdiri bergaya ala cowboy di texas, nikmad... Blast sudah tidak ada signal. Hanya mengandalkan offline map buatan Google Earth yang dibaca di Locus. Yaa rumah terakhir sudah kami lewati, dan memasuki pinggiran pantai dan sedikit menanjak memasuki hamparan luas yang kami juga ga yakin apa itu sebenarnya. Kami hanya menerka-nerka karena tidak ada penerangan sekali selain motor kami. Ribuan mata hewan terpantul mengawasi ki...